Begini Kronologi Pasutri Pengurus Partai Gelora PALI yang Alami Kecelakaan Maut di Tol Terpeka OKI

Begini Kronologi Pasutri Pengurus Partai Gelora PALI yang Alami Kecelakaan Maut di Tol Terpeka OKI
Kecelakaan maut di jalur Tol Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayuagung (Terpeka) OKI kembali terjadi.

Kali ini mobil minibus menabrak mobil truk fuso box.

Peristiwa itu diketahui pada Minggu 30 Juli 2023 sekira pukul 06.15 WIB di KM 324+200 Jalur A, Tol Terpeka.

Dalam peristiwa itu dua orang penumpang mobil Nissan Grand Livina dengan nomor polisi B 1040 ZFJ meninggal dunia di lokasi kejadian.

Korbannya merupakan Bendahara DPD Partai Gelora Kabupaten PALI bernama Mei Yupiani, dan suaminya Eko Wahyudi, Wakil Sekretaris DPD Partai Gelora PALI.

Branch manager ruas tol Terbanggi Besar – Pematang Panggang – Kayuagung PT Hutama Karya, Taufiq Hidayat, saat dikonfirmasi SUMEKS.CO, membenarkan peristiwa lakalantas tersebut.

Kedua korban semasa hidup di salah satu acara Partai Gelora. Foto: dokumen/sumeks.co–

“Kecelakaan lalulintas itu pagi tadi sekira pukul 06.00 WIB lebih. Yakni antara mobil truk fuso box dengan kendaraan Grand Livina di KM 324 +200 jalur A,” ungkapnya.

Kornologi lakalantas itu bermula dari kendaraan korban diduga melaju kencang dari arah Lampung menuju Palembang.

Setibanya di TKP kendaraan Grand Livina ini menabrak truk Fuso Box dengan plat B 9260 SXR di depannya yang berada di lajur 1 (lajur lambat).

“Kita belum mengetahui pasti penyebabnya. Tapi diduga akibat sopir kendaraan Grand Livina mengantuk dan kurang antisipasi,” katanya.

Lanjutnya, diduga kendaraan melaju kencang tadi dan saat di lokasi ada mobil truk di depannya, maka tidak dapat mengendalikan kecepatannya. Sehingga langsung menabrak mobil truk fuso tersebut.

sumber sumeks.disway.id