Kecelakaan beruntun melibatkan sebuah Mobil Toyota Kijang Inova dengan dua unit motor terjadi di Jalan Jurusan Jember – Banyuwangi tepatnya depan Gudang Tembakau Dusun Krajan, Desa Sumberjati, Kecamatan Silo, Jember, Sabtu (11/11/2023). Akibat kecelakan itu, satu orang pengendara motor meninggal dan dua korban lain mengalami luka-luka.
Korban meninggal diketahui atas nama Wonojadi (34) warga Desa Sumberjati, Kecamatan Silo. Korban sempat dilarikan ke puskesmas Silo namun akibat menderita luka berat di bagian kepala, nyawa korban akhirnya tak tertolong. Sedangkan dua korban lain yang mengalami luka-luka diketahui Ali Wafa (43) warga Desa Sumber Kejayan, Kecamatan Mayang dan Fitri (21) Desa Petung, Kecamatan Bangsalsari.
Kanit Lakalantas Satlantas Polres Jember, Iptu Edy Purwanto dikonfirmasi RRI mengungkapkan kecelakaan beruntun itu berawal ketika Mobil Toyota Kijang Innova Nopol L-1626-VB yang dikemudikan oleh Hariawan Setiadjaja melaju dari barat ke timur.
“Sesampainya di TKP Mobil Toyota Kijang mendahului kendaran lain didepannya dan berjalan terlalu ke kanan sehingga dengan jarak yang dekat terjadi benturan dengan sepeda motor honda Supra Fi yang dikendarai Ali Wafa berboncengan dengan korban Fitri,” ujarnya, Sabtu (11/11/2023).
Setelah menyenggol satu pengendara motor, mobil tetap melaju hingga kembali menabrak Sepeda Motor Yamaha Mio Nopol P-5491-SM yang dikendarai korban Wonojadi dari arah berlawanan.
“Setelah menabrak dua unit motor, mobil oleng hingga akhirnya terguling ke samping kiri bahu jalan setelah menabrak tiang telpon yang ada di tepi jalan,” jelasnya.
Kasus Kecelakaan beruntun itu telah ditangani oleh unit Lakalantas Satlantas Polres Jember untuk dilakukan proses hukum lebih lanjut.
sumber rri*co*id