Tabrak Truk Bermuatan di Buleleng, Pemotor Honda Scoopy Tewas

Tabrak Truk Bermuatan di Buleleng, Pemotor Honda Scoopy Tewas
Musibah kecelakaan lalu lintas hingga menyebabkan korban jiwa kembali terjadi, Selasa 25 Oktober 2022 sekitar pukul 23.00 WITA antara sepeda motor DK 6247 UAV dengan truk roda enam DK 8182 UC di lintasan Jalan Singaraja Lovina, tepatnya di sebelah barat jembatan Banyualit di Desa Kalibukbuk Kecamatan Buleleng.

Dalam musibah laka lantas itu, pengendara sepeda motor yang melaju dari arah barat oleng dan tidak mampu mengendalikan laju sepeda motor kemudian langsung menghantam bagian samping belakang truk hingga korban terpental.

Pengendara sepeda motor DK 6247 UAV, I Ketut Sandi (31) warga Dusun Corot, Desa Tigawasa Kecamatan Banjar dinyatakan meninggal dunia, Rabu 26 Oktober 2022 dinihari setelah mendapat penanganan secara medis di RS Kertha Usadha Singaraja, sementara pengemudi truck DK 8182 UC (41) warga Kelurahan Kampung Kajanan tidak mengalami luka.

“Kecelakaan diduga berawal dari Scoopy DK 6247 UAV yang datang dari arah barat menuju ketimur sedangkan Truck DK 8182 UC datang dari arah timur menuju ke arah barat, pada saat di TKP Scoopy DK 6247 UAV oleng ke arah kanan dan menabrak bagian kanan samping belakang truck sehingga terjadi laka lantas,” papar Kasi Humas Polres Buleleng, AKP I Gede Sumarjaya.

Korban I Ketut Sandi dalam musibah laka lantas tersebut mengalami lecet pada lutut kaki kiri, lecet bagian tangan kanan, luka robek pada lutut kaki kanan dan luka robek pada kepala hingga kemudian dilarikan ke RS Kertha Usadha.

Sementara, upaya penanganan masih dilakukan Sat Lantas Polres Buleleng dengan mendengarkan keterangan saksi-saksi termasuk mengamankan barang bukti sepeda motor DK 6247 UAV dan truk roda enam DK 8182 UC.

sumber beritabali.com