Satu unit mobil berwarna hitam mengalami kecelakaan di Km 0 200 Tol Dalam Kota (Dalkot).
Dikutip dari akun Twitter TMC Polda Metro Jaya, kecelakaan terjadi di ruas Jalan Tol Dalam Kota.
“Kecelakaan pengendara mobil B 1409 FRU di Ruas Tol Dalam Kota Km 0 200 dari arah Cikampek menuju Semanggi korban tutup usia dan sudah dalam penanganan,” tulis TMC Polda Metro Jaya Minggu (27/11/2022) pagi.
Dari postingan foto yang diunggah akun TMC Polda Metro Jaya, terlihat mobil rusak parah. Bagian depan hancur.
Kecelakaan ini mengakibatkan korban jiwa meninggal dunia dan sudah dalam penanganan petugas. Penyebab kecelakaan belum diketahui.
sumber netralnews.com