Ibu dan Anak Tewas Kecelakaan di Jalan PUK Balen-Sugihwaras Bojonegoro

Ibu dan Anak Tewas Kecelakaan di Jalan PUK Balen-Sugihwaras Bojonegoro
Ibu dan anak meninggal akibat kecelakaan beruntun dua motor dan satu truk di Jalan PUK Balen-Sugihwaras turut Desa Genjor, Bojonegoro. Kecelakaan sekitar pukul 16.00 Senin (5/6), menewaskan Siti Ruqoyyah, 48, dan anaknya Apriliyan Vikiy Pratama, berusia 12 tahun.

Kapolsek Sugihwaras Iptu Sudirman mengatakan, berdasar laporan bersama Unit Laka Satlantas Polres Bojonegoro, kronologi bermula saat motor Beat nopol S 2683 AC dikendarai Siti Ruqoyyah berboncengan anaknya berjalan dari barat.

Sesampinya di TKP berusaha belok ke kanan, namun dari arah berlawanan berjalan motor Vario nopol S 5909 ABA dikendarai Faiz,17. Karena jarak sudah dekat sehingga terjadi tabrakan.

Naas, di waktu yang sama dari utara berjalan truk nopol S 9691 UF dikemudikan Endik Setyawan. Dekatnya jarak membuat kecelakaan beruntun tak terhindarkan. Akibat kejadian tersebut pengendara dan pembonceng motor beat meninggal di TKP.

Sementara, pengendara dan pembonceng motor Vario mengalami luka-luka dan dirawat di Puskesmas Sugihwaras. ‘’Yang meninggal seorang ibu dan anaknya,” ujar Kapolsek.

sumber radarbojonegoro.jawapos.com