Kecelakaan Berboncengan dengan Anak, Ibu Tewas Usai Motor Ditabrak Bus di Jalan Raya Karangkates Malang

Kecelakaan Berboncengan dengan Anak, Ibu Tewas Usai Motor Ditabrak Bus di Jalan Raya Karangkates Malang
Nasib tragis menimpa seorang ibu asal Kecamatan Sumberpucung, Kabupaten Malang, Jumat (20/1/23) petang. Ia meregang nyawa setelah mengalami kecelakaan.

Korban adalah Lilik Ernawati (41), warga Jalan Jeruk, Desa Karangkates. Korban adalah pengendara motor Honda Beat DK-2086-KAT.

“Korban meninggal dunia di lokasi kejadian dengan luka serius di kepala. Jenazahnya langsung dievakuasi ke kamar mayat RSUD Kanjuruhan Kepanjen. Sedangkan anaknya yang dibonceng mengalami luka ringan,” jelas Kanitlaka Lantas Polres Malang Iptu Sunarko, Sabtu (21/1/23).

Peristiwa kecelakaan terjadi di Jalan Raya Karangkates, Kecamatan Sumberpucung, Kabupaten Malang. Ceritanya saat itu korban membonceng anaknya bernama Rofi.

Mereka melajukan motor dari timur ke barat dengan kecepatan sedang. Sesampainya di lokasi motor korban yang semula melaku di bahu jalan, tiba-tiba oleng ke kanan dan masuk badan jalan.

Bersamaan dengan itu, dari belakang melaku Bus Hino N-7748-UG yang dikemudikan Slamet Purnomo. Karena jarak cukup dekat dan tak bisa dihindari akhirnya terjadi tabrak samping.

Saking kerasnya benturan, membuat tubuh korban terpental. Korban pun mengalami benturan di kepala cukup serius hingga membuatnya tewas di lokasi kejadian.

Warga sekitar yang mengetahui kejadian lantas melaporkan ke Unit Laka Lantas Polres Malang. Selanjutnya petugas mengevakuasi jenazah korban.

“Untuk kendaraan yang terlibat sudah kami amankan sebagai barang bukti. Saat ini kasusnya masih tahap penyelidikan,” paparnya.

sumber kliktimes.com