Kecelakaan Kakek Pencari Rumput Tewas Jadi Korban Tabrak Lari di Tuban

Kecelakaan Kakek Pencari Rumput Tewas Jadi Korban Tabrak Lari di Tuban
Nahas menimpa seorang kakek bernama Tasmiran (70) Warga Desa Kaliuntu, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban, menjadi korban tabrak lari saat melintas di Jalan Raya Tuban-Bancar, Jumat (20/1/2023). Akibat kejadian tersebut, Tasmiran meninggal dunia di lokasi kejadian karena menderita luka serius di tubuhnya.

1. Korban ditabrak truk dari belakang
Kanit Gakkum Satlantas Polres Tuban, IPDA Eko Sulistyono mengatakan, kasus kecelakaan yang menimpa kakek malang tersebut bermula saat korban yang mengendarai sepeda motor Honda Supra tanpa TNKB berjalan dari arah barat ke timur. Sesampainya di lokasi kejadian, korban kemudian menabrak mobil dari belakang.

“Awalnya korban menabrak mobil MItsubishi Pick Up L 300 Nopol W 8287 NA yang tengah diparkir di badan jalan sebelah kiri karena rusak,” kata Eko.

2. Korban meninggal dunia di lokasi kejadian
Usai menabrak mobil, lanjut Eko, korban kemudian terjatuh di bahu jalan dan secara bersamaan datang truk boks dari belakang dan menghantam tubuh korban. Korban pun akhirnya meregang nyawa di lokasi kejadian. Sementara truk boks usia menabrak korban kemudian memacu kendaraannya dan meninggalkan korban.

“Jadi pas jatuh korban kemudian di tabrak truk yang tidak diketahui identitasnya dan meninggal dunia di lokasi kejadian,”jelas Eko.

3. Polisi periksa sejumlah saksi di lokasi kejadian
Sementara polisi yang tiba di lokasi kejadian kemudian melakukan evakuasi terhadap korban yang meninggal dunia. Eko mengatakan, diduga kecelakaan maut yang menewaskan kakek di Tuban tersebut dipengaruhi karena korban tidak penuh konsentrasi saat berkendara.

“Tindakan yang kita lakukan yakni mendatangi lokasi dan melakukan olah tempat kejadian perkara, mencari dan sita BB dan meminta keterangan para saksi,” pungkasnya.

sumber jatim.idntimes.com