Kecelakaan Lalu Lintas terjadi di Jalan Soekarno Hatta Kecamatan Binjai Timur, Selasa (29/8/2023) Pukul 11.15 wib, Menyebabkan Seorang Pengendara Sepeda Motor meninggal dunia ditempat.
Korban diketahui bernama Jogi Sihombing (24) Warga Jalan Irian II Desa Lau Cimba Kecamatan Kabanjahe Kabupaten Karo mengalami luka cukup serius pada bagian perut dan kaki patah
Kanit Gakkum Iptu KJ Ginting saat dikonfirmasi menjelaskan peristiwa kecelakaan lalu lintas berawal dari pengendara sepeda motor yang berjalan dari arah Binjai, tiba di Jalan Soekarno – Hatta menabrak mobil Terios warna putih BK 1156 RAA dan pengendara sepeda motor terlempar ke Aspal, dan masuk ke Kolong Mobil Truk BK 8953 FU yang dikemudikan Amri (42) warga Perhiasan Kecamatan Selesai Kabupaten Langkat.
Amri saat ditemui di Unit Laka Lantas Polres Binjai mengatakan “bahwa dirinya sempat melihat dari kaca spion Posisi korban sudah berada di Kolong Truknya, ” Saya nampak dari kaca spion mobil saya ada orang dibawah kolong truk lantas saya menghentikan mobil saya” Ucapnya.
Tak beberapa lama kemudian Personil Batalyon A Brimob yang berada di Lokasi segara mengamankan Supir guna mengantisipasi hal – hal yang tak diinginkan.
Sementara Pemilik Mobil Terios Mariadi (52) Warga Selesai, menyampaikan mobilnya pada saat itu sedang parkir hendak service mobil di Bengkel Daihatsu “Mobil saya sejak Jam 9 Pagi sudah parkir selama dua jam dilokasi tersebut, dan mau masuk bengkel” Katanya.
Dan peristiwa kecelakaan lalu lintas ini sudah ditangani Unit Gakkum Satlantas Polres Binjai dan kedua unit mobil yang terlibat dalam peristiwa kecelakaan tersebut berikut sepeda motor sudah diamankan.
sumber langkat*wahananews*co