Kecelakaan Maut di Konawe Utara, Pekerja Swasta Tewas Usai Motor Oleng hingga Terjadi Tabrakan

Kecelakaan Maut di Konawe Utara, Pekerja Swasta Tewas Usai Motor Oleng hingga Terjadi Tabrakan
Viral di media sosial video sosok pekerja tewas usai terlibat kecelakaan.

Peristiwa tersebut terekam kamera warga dan viral di media sosial.

Pekerja berinisial EI (28) meninggal dunia usai terlibat tabrakan di Jalan Poros Tudungano, Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra) Senin (25/9/2023).

EI (28) diketahui terlibat tabrakan dengan pengendara lain berinisial ES (22).

Peristiwa tersebut bermula ketika EI yang berporefesi sebagai pekerja swasta ini melaju dari arah Jalan Sawa menuju Jalan Lembo Konawe Utara.

Saat berada di Jalan Poros Tudungano, EI melambung sebuah mobil yang berada di depannya.

Kemudian kehilangan kendali dan melebar ke arah kanan.

Kasi Humas Polres Konawe Utara Bripka Iqbal mengatakan peristiwa tabrakan itu terjadi sekitar pukul 06.30 WITA.

Saat itu EI yang melambung mobil di depannya tiba-tiba kehilangan kendali.

“Kemudian dari arah depan datang motor Yamaha yang dikendarai ES hingga kemudian terjadi tabrakan,” tuturnya.

Karena kejadian itu EI diketahui meninggal dunia di lokasi kejadian.

Motor Trail Hancur Hingga Ban Terlepas

Diketahui, pekerja tersebut tabrakan dengan seorang pengendara lainnya yang mengendarai motor trail.

Sosok pekerja tersebut baring terlentang di pinggir jalan.

Motor trail terlihat hancur dalam rekaman video viral.

Sejumlah ornamen motor patah hingga salah satu ban terlepas.

Peristiwa tersebut terekam kamera warga dan viral di media sosial.

Nampak dalam video viral itu, kamera mendekat ke arah korban.

Terlihat pula sejumlah warga yang berada di lokasi kejadian mendekati korban tewas.

Kamera lantas diarahkan ke sebuah motor yang dikendarai pengendara yang terlibat tabrakan dengan pekerja swasta.

Di mana kondisi motor trail tersebut telah hancur.

Bahkan serpihan badan motor berserakan di jalanan.

Ban motor bagian depan terlepas, hingga besinya pun patah.

Selain itu, pada bagian badan motor pun hancur.

Seorang pengendara nampak terbaring tak jauh dari motor tersebut.

Sosok pengendara itu mengenakan jaket hitam dan celana jeans berwarna biru.

Tubuhnya baring terlentang dan sudah tak bergerak lagi.

Diketahui, pekerja swasta tersebut berinisial EI (28).

Ia tewas usai terlibat tabrakan di Jalan Poros Tudungano, Kabupaten Konut, Sultra Senin (25/9/2023).

EI (28) diketahui terlibat tabrakan dengan pengendara lain berinisial ES (22).

EI mengendarai motor Honda Beat hitam dengan nomor polisi DT 6676 EM.

Sedangkan ES mengendarai motor Yamaha WR 150 warna biru atau dikenal dengan kendaraan trail.

EI meninggal dunia di lokasi kecelakaan.

Sedang, ES mengalami luka robek pada bibir bawah, lutut kaki kanan.

Adapula luka robek di langit-langit mulut hingga bengkak pada bahu kanan.

Selain itu, bengkak pula mata kanan ES dan keluar darah dari hidung.

Peristiwa tersebut bermula ketika EI yang berporefesi sebagai pekerja swasta ini melaju dari arah Jalan Sawa menuju Jalan Lembo Konawe Utara.

Saat berada di Jalan Poros Tudungano, EI melambung sebuah mobil yang berada di depannya.

Kemudian kehilangan kendali dan melebar ke arah kanan.

Kasi Humas Polres Konawe Utara Bripka Iqbal mengatakan peristiwa tabrakan itu terjadi sekitar pukul 06.30 WITA.

Saat itu EI yang melambung mobil di depannya tiba-tiba kehilangan kendali.

“Kemudian dari arah depan datang motor Yamaha yang dikendarai ES hingga kemudian terjadi tabrakan,” tuturnya.

Karena kejadian itu EI diketahui meninggal dunia di lokasi kejadian.

sumber TribunManado