Mahasiswi di Palembang Tewas Terlindas Truk Usai Jatuh dari Motor Oleng

Mahasiswi di Palembang Tewas Terlindas Truk Usai Jatuh dari Motor Oleng
Kecelakaan antara motor dan truk terjadi di Jalan MP Mangkunegara, Kelurahan 8 Ilir, Kecamatan Ilir Timur 3, Palembang. Kecelakaan terjadi pada Senin (6/5/2024) sekitar pukul 13.30 WIB.

Dalam kecelakaan tersebut, seorang mahasiswi yang menjadi penumpang motor bernopol BG 1983 ABV tewas terlindas truk. Sementara pengendara motor atas nama Justin selamat.

Justin menyebut mahasiswi yang merupakan temannya tersebut terlindas truk setelah terjatuh dari motor. Sebab, motornya oleng setelah rem mendadak.

“Motor saya oleng setelah rem mendadak. Lalu dia terjatuh melintang di jalan dan terlindas truk yang melintas,” ungkap Justin, Senin (6/5/2024).

Mahasiswa Muhammadiyah tersebut mengaku mengerem mendadak karena terkejut. Pasalnya, ada motor yang melawan arus dari arah depan.

“Jalan di samping kiri tadi kosong, jadi saya minggir. Lalu tiba-tiba ada motor melawan arus, saya rem tapi ternyata ban depannya slip,” ungkapnya.

Seorang saksi mata, Aji juga menyebutkan mahasiswi tersebut langsung terlindas truk setelah terjatuh dari motor. Menurut Aji, sopir truk tersebut melarikan diri ke arah Kecamatan Sako, Palembang setelah kejadian.

“Mereka menyalip dari kiri, lalu terjatuh dari motor. Penumpangnya jatuh, langsung terlindas. Setelah turun dari truk, saya sempat berbicara dengan sopir dan saya pegangi bajunya. Lalu ia kabur,” ujar Aji.

sumber detik