Kecelakaan Tunggal di Situbondo, Truk Box Muatan Daging Babi Terguling di Jalur Pantura Hutan Baluran

Kecelakaan Tunggal di Situbondo, Truk Box Muatan Daging Babi Terguling di Jalur Pantura Hutan Baluran
Truk box mengalami kecelakaan di Jalan Pantura, Situbondo, Jawa Timur pada Selasa, (20/9/2022).

Truk bernomor Polisi (Nopol) DK 8394 FX tersebut melaju dengan kecepatan kencang dari arah Banyuwangi. Setibanya ditikungan watu Kennong tepatnya di KM 236,7 trux tersebut oleng dan masuk jurang.

Dalam kecelakaan tersebut tidak ada korban jiwa. Namun kerugian materi ditaksir mencapai Rp 50 jutaan.

“Ditikungan tersebut jalannya gelap, saat mobil oleng, saya lepas kendali dan mobil terperosok ke jurang,” ujar Nana sang sopir truk, kepada awak media. Selasa, (20/9/2022).

Sementara itu Kanit Lantas 90.5 Baluran Polsek Banyuputih, Aiptu Rony Wahyudianto, SH, membenarkan, terjadinya kecelakaan tunggal tersebut.

“Benar ada kecelakaan tunggal. Namun tidak ada korban jiwa. Saat kejadian arus lalu lintas tetap lancar,” katanya (*)

sumber berita9.net